Outbound Mahasiswa Baru STBA Pertiwi

 

 

Outbound merupakan jenis latihan yang memanfaatkan keunggulan alam (outdoor) untuk membangun kerjasama tim Mahasiswa Baru STBA Pertiwi Tahun Ajaran 2015-2016  dan pengembangan diri yang disimulasi dalam outbound melalui permainan-permainan edukatif baik yang dilakukan secara  kelompok. Program Outbound Training yang dilakukan di Hotel Tjokro Cisarua,  bukan hanya tantangan berupa fisik dan mental, tetapi juga tantangan intelegensia. Kegiatan Outbound training dilaksanakan dengan cara memberikan permainan atau kegiatan yang dapat memberikan perubahan karakter untuk menjadi individu yang lebih baik atau positif.

Seperti yang di ungkapkan Wakil Ketua II STBA Pertiwi Abdillah,SE.,MM Outbound training sangat baik dilakukan untuk siapa saja baik individu maupun kelompok mahasiswa atau kelompok organisasi manapun yang  ingin memberi perubahan pada kinerja setiap individu seperti  meningkatkan kualitas mahasiswa maupun orang-orang yang ada dalam organisasi. Outbound juga dapat meningkatkan kreativitas, membangun jiwa kepemimpinan, kerjasama tim, menumbuhkan kebersamaan, rasa saling percaya dan bertanggung jawab. Melalui kegiatan outbound yang menyenangkan para mahasiswa akan dapat mengambil banyak pelajaran yang nantinya akan diterapkan untuk meningkatkan kinerjanya dan kreatifitasnya.

Deni Wijayanto,SS sebagai Ketua Program Acara  memaparkan pula bahwa outbound ini berorientasi pembentukan SDM sebagai seorang individu yang handal dari segi Kecerdasan Spiritual, Emotional dan Intelektual (IQ) sehingga mampu bekerjasama dalam team dan Ibu Wulansari,Spd.,M.Hum menambahkan melalui kegiatan pelatihan outbound memberikan Alternatif pengembangan SDM secara integrated dengan metodologi Learning by Experience, apalagi ketua STBA Pertiwi menambahkan pula bahwa Outbound training dapat mengembalikan keseimbangan aplikasi kecerdasan akal, kematangan emosi, dan kemampuan bekerjasama serta komunikasi kedalam lingkungan kerja. Dan mudah-mudahan

kegiatan outbound dapat memberikan kesadaran kepada para peserta untuk saling peduli dan mampu mengomptimalkan kekuatan tim sehingga terbentuklah Sinergy dalam bekerja.

Daftar Permainan Outbound STBA PERTIWI

No

Nama Game

PIC

Keterangan

1

JEMBATAN CINTA

 

Lewati dua jembatan bambu dengan berpasangan (pria & wanita) dan berpegangan tangan sampai seberang kolam tanpa tejatuh ke kolam.

Tujuan: Komunikasi, kerjasama, ketenangan dan kecepatan.

Alat: Bambu

2

PYRAMID

 

Peserta membentuk pyramid yang kokoh, dan tinggi didalam kolam dengan cepat, peserta adalah seluruh group itu sendiri

Tujuan : Kekompakan, ketelitian, komunikasi, kesabaran dan keseimbangan..

Alat: Bendera merah putih

3

BULDOZER

 

Gunakan terpal yang berbentuk lingkaran yang diisi oleh pserta sampai membentuk ban buldozer, kecuali ketua kelompok. Jalankan buldozer tersebut sampai ke garis finish dengan aba-aba ketua kelompok.

Tujuan: kekompakan, komunikasi, kesabaran dan keseimbangan.

Tujuan: kekompakan, komunikasi, kesabaran dan keseimbangan.

Alat: Terpal

4

PANCURAN AIR

 

Gunakan Ember sebagai media untuk memindahkan air secara estafet dengan cara duduk bersila.

Tujuan: Komunikasi, kecepatan dan kesabaran

Alat: ember besar dan kecil

5

SPIDER NET

 

OC mengarahkan ketua kelompok untuk memindahkan seluruh anggota kelompok melalui jarring laba-laba tanpa menyentuhnya

Tujuan: kerjasama, komunikasi, kehati-hatian dan kecepatan.

Alat: Tali raffia, bamboo

 

6

MENGURAS KOLAM

 

Gunakan spon untuk menguras air dari dalam kolam dan diperas ke ember yang telah disediakan.

Tujuan: kekompakan, kerjasama, kecepatan dan ketepatan

Alat: Ember dan spon

 

 

No

Nama Game

PIC

Keterangan

 

7

 

SARUNG BERSAMBUT

 

 

Gunakan Sarung untuk dipindahkan melewati badan masing-masing peserta dari peserta pertama sampai dengan terakhir dengan. Peserta berpegangan tangan. Apabila sarung tersebut menyentuh tanah atau peserta terlepas dengan peserta lain maka permainan diulang kembali hingga waktu yang ditentuakan berakhir.

Tujuan : kekompakan, komunikasi dan kesabaran.

8

BAK SEPATU

 

Semua peserta dengan bertelanjang kaki menahan ember yang berisi air secara bersama-sama. Setelah semua peserta sudah menempatkan diri dan berhasil menahan air, satu per-satu peserta melepaskan diri dari kelompok untuk memakai sepatu secara bergantian, dan kembali pada posisi menahan air seperti semula.

Tujuan: kekompakan, komunikasi, kecepatan, keseimbangan

Alat: Baskom

9

ULAR BUTA

 

Peserta dalam satu kelompok berdiri secara sambung menyambung dengan posisi peserta yang ada di belakang memegang pundak peserta yang ada di depannya. Mata peserta yang paling depan sampai dengan yang di depan yang paling akhir ditutup dengan menggunakan kain. Peserta yang paling belakang memiliki posisi sebagai nahkoda. Tim ditugaskan untuk dapat memasukkan benda ke dalam ember yang akan diletakkan secara acak. Dalam memberikan petunjuk kepada tim, nahkoda dan masing-masing peserta dapat menggunakan tepukan pundak untuk belok ke kanan atau ke kiri, dan untuk memperlambat laju atau mengerem dapat menekan semua jari pada pundak peserta yang ada di depannya.

Tujuan: kekompakan, koordinasi, kecermatan perhitungan, kepercayaan, responsive

Alat: Slayer, ember kecil dan bola plastic kecil

 

10

ESTAFET

KARET

 

Gunakan sedotan yang diletakan dimulut sebagai alat unuk memindahkan karet sebanyak-banyaknya dan dikumpulkan di pemain paling akhir. Posisi tangan dibelakang.

Tujuan: kekompakan, kecepatan dan ketepatan

Tujuan: Karet gelang & sedotan

11

LUCKY DRAW

 

Gunakan kartu winner yang didapatkan untuk mengambil kupon di POS Lucky Draw.

Ket: untuk pengambilan kupon lucky draw setiap kelompok hanya mengirim 1 perwakilan.

 

 

 

Seminar Leadership VII “ To Build The Leader’s Character In A Team”

 

 

Dalam seminar Leadership Training seri 7 yang dihadiri oleh 250 peserta alhamdulilah berjalan lancar dan  sukses.  Dalam penyampaian isi dari seminar yang disampaikan oleh Master Trainer ibu Tuti Indrayani,SE.,MM dikatakan Kepemimpinan atau leadership adalah proses memengaruhi atau memberi contoh oleh pemimpin kepada pengikutnya dalam upaya mencapai tujuan organisasi. Cara alamiah mempelajari kepemimpinan adalah “melakukannya dalam kerja” dengan praktik seperti pemagangan pada seorang seniman ahli, pengrajin, atau praktisi.Dalam hubungan ini sang ahli diharapkan sebagai bagian dari perannya memberikan pengajaran/instruksi.

Pemimpin adalah suatu lakon/peran dalam sistem tertentu; karenanya seseorang dalam peran formal belum tentu memiliki ketrampilan kepemimpinan dan belum tentu mampu memimpin. Istilah Kepemimpinan pada dasarnya berhubungan dengan ketrampilan, kecakapan, dan tingkat pengaruh yang dimiliki seseorang; oleh sebab itu kepemimpinan bisa dimiliki oleh orang yang bukan “pemimpin”.

Ibu Yeni memaparkan juga tentang arti pemimpin adalah seorang pribadi yang memiliki kecakapan dan kelebihan, khususnya kecakapan/ kelebihan di satu bidang sehingga dia mampu mempengaruhi orang-orang lain untuk bersama-sama melakukan aktivitas-aktivitas tertentu demi pencapaian satu atau beberapa tujuan. Pemimpin adalah seorang pribadi yang memiliki kecakapan dan kelebihan – khususnya kecakapan-kelebihan di satu bidang , sehingga dia mampu mempengaruhi orang lain untuk bersama-sama melakukan aktivitas-aktivitas tertentu untuk pencapaian satu beberapa tujuan.

Andria peserta BLT memberikan nilai plus atas tema seminar ini, karena sebagai mahasiswa perlu pembekalan dasar terhadap arti sebuah leadership. Kami siap jadi leader dalam pekiknya.

Pembukaan Basic Leadership Training

 

 

Basic Leadership Training (BLT) yang diselenggarakan oleh Senat Mahasiswa (SEMA) Pertiwi Alhamdulillah berjalan sukses tanpa halangan apapun dan bersukur itu kata penting dari keseksesan tersebut. Mudah-mudahan Basic Leadership Training tahun ini, dengan harapan dapat memberikan kontribusi positif dalam mengembangkan potensi dan bakat dalam aktivitas berorganisasi di lingkungan kampus bisa tercapai, Perlu diketahui bahwa untuk BLT 2015 ini tercatat peserta dari mahasiswa baru dan konversi sebanyak 230 sedangkan dari unsur kepanitiaan SC/OC sebanyak 70 peserta dengan mengusung Tema Preparing the Candidates of Qualified, Competent, and Responsible National LeadersProgram yang diusung dalam kegiatan ini:

1. Program umum merupakan latihan wajib yang harus diikuti oleh seluruh peserta pelatihan yang menyangkut bahan-bahan/materi yang menunjang usaha penanaman kesadaran berbangsa dan bernegara.

2.. Program pokok materi ini merupakan kegiatan yang langsung diperlukan dalam usaha meningkatkan dibidang Kepemimpinan.

3. Program penunjang program ini merupakan pengetahuan yang menunjang program pokok yang diharapkan lebih membuka cakrawala pandangan para peserta pelatihan dalam usaha meningkatkan kemampuan dibidang Kepemimpinan

Dalam amanatnya Ketua STBA Pertiwi memberikan kutipan tentang kepemimpinan Didi Mulyadi,SE.,MM mengatakan Kepemimpinan sesungguhnya tidak ditentukan oleh pangkat atau jabatan seseorang. Kepemimpinan adalah sesuatu yang muncul dari dalam dan merupakan buah dari keputusan seseorang untuk mau mejadi seorang pemimpin, baik bagi dirinya sendiri, bagi keluarganya, bagi lingkungan pekerjaannya, maupun bagi lingkungan sosial dan bahkan bagi negerinya. Kepemimpinan adalah sebuah keputusan yang merupakan hasil proses perubahan karakter atau transformasi internal dalam diri seseorang. Kepemimpinan bukanlah jabatan atau gelar, melainkan sebuah kelahiran dari proses panjang perubahan dalam diri seseorang.”

Setiojati Purweko SPd, M.Hum Ketua Kegiatan BLT-7 menambahkan dalam sambutannya Leadership adalah Ketika seseorang menemukan visi dan misi hidupnya, ketika terjadi kedamaian dalam diri (inner peace) dan membentuk bangunan karakter yang kokoh, ketika setiap ucapan dan tindakannya mulai memberikan pengaruh kepada lingkungannya, dan ketika keberadaanya mendorong perubahan dalam organisasinya, pada saat itulah seseorang lahir menjadi pemimpin sejati

Sebagai pelaksana kegiatan, kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan aktif dalam menyukseskan kegiatan ini. 

Pengumuman Hasil Uji Kompetensi Bahasa Inggris LSK BIG

 
 
 
Berikut ini kami sampaikan hasil Uji Kompetensi Bahasa Inggris yang dilaksanakan di TUK STBA PERTIWI pada tanggal 25 Oktober 2015. 
 
 
 
Catatan:
Apabila terjadi kesalahan dalam penginputan nama peserta, dimohon untuk segera melapor ke sekertariat STBA Pertiwi Cililitan.